Infoginekologi.web.id sebagai penyedia pengetahuan dan artikel informasi kesehatan wanita online seperti penyebab, pencegahan dan cara mengatasi

Gejala Polip Serviks dan Pencegahannya

Gejala Polip Serviks dan Pencegahannya
Infoginekologi.web.id - Polip rahim, polip serviks ataupun polip uterus adalah hal yang sama. Bila bertanya apa saja gejala polip serviks dan bagaimana sebenarnya cara pencegahanya?. Untuk memberi jawaban dibawah ada selengkapnya.

Polip serviks ataupun polip rahim adalah penyakit yang timbul akibat adanya pertumbuhan tidak normal pada jaringan didalam rahim.

Pertumbuhan jaringan ini akan membentuk suatu benjolan yang apabila dibiarkan, benjolan tersebut akan berkembang menjadi seperti buah cerry. Benjolan ini dapat dikatakan sebagai jenis dari tumor jinak.

Menurut para dokter, penyakit polip serviks adalah jenis penyakit yang hingga kini belum diketahui penyebabnya secara pasti. Namun, beberapa pendapat mengatakan bahwa polip serviks atau polip rahim terjadi akibat infeksi bakteri yang bersumber dari vagina. Hal ini akan wajar terjadi pada wanita yang merasa malas untuk mengganti pembalut yang ia pakai dengan pembalut baru. Akhirnya, bakteri akan mengumpul untuk berkembang yang pada akhirnya akan membetuk suatu infeksi.

Wanita yang mengidap penyakit polip serviks memiliki beberapa gejala penting yang ada pada rahim.

Berikut adalah gejala yang ditimbulkan dari penyakit polip serviks atau sebutan lainnya polip rahim:

1.    Pendarahan

Wanita yang terjangkit penyakit mematikan ini akan selalu mengalami pendarahan ketika ia melakukan hubungan seksual. Namun, jika belum parah, darah yang keluar hanyalah sedikit. Jika ternyata darah yang anda keluarkan terbilang cukup banyak, berarti anda sedang mengalami gejala polips serviks.

2.    Sakit saat berhubungan seksual

Wanita yang mengidap penyakit polip serviks, akan merasakan sakit yang sangat luar biasa saat melakukan hubungan seksual dengan pasangannya.

3.    Mual dan muntah

Mual dan muntah adalah gejala yang tidak dapat dihindari apabila anda mengidap penyakit polip serviks. Biasanya rasa mual dan muntah ini akan muncul bersamaan dengan penyakit demam.

Itulah 3 gejala seorang wanita menderita penyakit polip serviks. Jika anda mengalami ketiga gejala diatas, anda harus memeriksakan diri kedokter karena  penyakit polip serviks memiliki banyak dampak buruk apabila dibiarkan. Dampak tersebut dimulai dengan kesulitan wanita tersebut untuk mendapatkan seorang keturunan. Bahkan, banyak wanita yang meninggal akibat telat menangani penyakit ini.

Tips mencegah polip serviks

Semua penyakit pasti dapat dicegah. Termasuk penyakit polip serviks ini. Berikut adalah langkah - langkah agar anda terhindar dari polip serviks.

a. Lebih menjaga kebersihan

Jagalah kebersihan organ intim anda lebih dari biasanya ketika anda mengalami menstruasi. Anda harus sering mengganti pembalut. Jika tidak, pembalut yang kotor dan lembap akan mengundang bakteri untuk tinggal dan berkembang disana. Hal itu tidak hanya akan menyebabkan penyakit polip serviks namun juga dapat menimbulkan iritasi pada kulit vagina.

b. Gunakan jenis sabun yang benar

Hindarilah pemakaian sabun yang mengandung antiseptik. Sebaiknya, anda memilih sabun yang lebih ramah terhadap vagina seperti adanya kandungan susu pada sabun. Hal yang tak kalah penting adalah memastikan pH sabun khusus yang anda gunakan ini memiliki pH yang seimbang dengan kondisi vagina. Hal ini penting untuk menjaga kesehatan vagina agar kuman dan bakteri enggan tinggal dan bersarang disana.

Itulah yang bisa blog ini informasikan mengenai polip serviks/polip rahim, serta gejala maupun cara pencegahannya. Semoga bermanfaat bagi anda. [BACA JUGA Informasi tentang DIET].

Gejala Polip Serviks dan Pencegahannya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown