Sakit gigi pada Ibu hamil selama kehamilan dapat disebabkan oleh penyakit gusi yang membengkak dan defisiensi kalsium dalam tubuh. Utama dari penyebab sakit gigi pada Ibu hamil dikarenakan ketidak seimbangan kadar hormon, peningkatan estrogen
dan progesteron bisa membuat Ibu hamil lebih rentan terhadap infeksi gigi, sensitivitas dan karies.
Mengobati sakit gigi selama kehamilan sangatlah penting. Jika dibiarkan tanpa pengawasan, dapat menyebabkan penyakit yang namanya periondontal (gigi goyah). Pada kasus yang berat dapat mempengaruhi janin. Ini berarti, sakit gigi dapat membahayakan bayi.
Siapapun setuju bahwa sakit gigi memicu gejolak emosi dan tak jarang memicu sakit kepala akibat menahan rasa pegal dan linu akibat saraf-saraf gigi yang berkontraksi. Sakit gigi harus segera diobati terlebih jika terjadi pada bumil. Obat sakit gigi untuk ibu hamil tentunya berbeda dengan orang-orang normal lainnya. Mungkin orang normal diluar sana lebih memilih membeli obat sakit gigi di apotek atau diwarung daripada harus membuat obat sakit gigi tradisional yang terbuat dari bahan alami.
Dimana artinya Anda harus meracik terlebh dahulu obat sakit gigi tersebut. Sedangkan bumil mau tidak mau harus memilih obat sakit gigi tradisional demi menghindari resiko gangguan pada janin.
Janin pada usia muda sangat sensitif dan juga rentan terhadap bahan-bahan kimia yang masuk ke dalam tubuh sang ibu. Oleh karena itu direkomendasikan bagi para bumil untuk mengkonsumsi obat sakit gigi alami yang menggunakan bahan-bahan berikut :
Baca juga: Obat sakit gigi untuk gigi berlubang
Baca juga: Obat sakit gigi untuk gigi berlubang
Berikut inilah beberapa hal dalam macam-macam obat sakit gigi untuk Ibu hamil secara alami atau tradisional:
1. Bawang merah dan bawang putih
Sumber gambar: http://poskotanews.com/cms/wp-content/uploads/2015/10/bawang-merah-dan-putih.jpg |
Bawang merah dan putih yang biasanya digunakan untuk bumbu dapur ini bisa berubah menjadi obat sakit gigi berlubang alami yang efektif menyembuhkan. Caranya adalah dengan memotong bawang merah atau putih seukuran lubang pada gigi Anda. Lalu masukkan potongan tersebut ke dalam lubang gigi dan biarkan sampai 5-10 menit. Lalu berkumur menggunakan air garam.
2. Akar kangkung
Sumber gambar: http://static.inilah.com/data/berita/foto/2082067.jpg |
Obat sakit gigi untuk ibu hamil selanjutnya adalah akar dari sayur kangkung. Jangan buang begitu saja akar pada sayur kangkung setelah selesai memasak. Akar tersebut bisa digunakan untuk obat sakit gigi yang disebabkan gigi berlubang. Caranya dengan merebus akar kangkung dengan segelas air lalu tambahkan setengah sendok cuka. Lalu bumil bisa meminum air rebusan tersebut secara rutin.
3. Minyak cengkeh untuk sakit gigi
Sumber gambar: http://ysrodiyah.com/wp-content/uploads/2015/09/minyak-cengkeh.jpg |
Atau bumil juga bisa memilih cara pengobatan sakit gigi alami dengan menggunakan minyak cengkeh. Caranya tetesi kapas dengan minyak cengkeh lalu oleskan kapas tersebut ke bagian gigi yang sakit. Lakukan cara ini secara rutin tiap hari.
4. Buah pinang
Sumber gambar: http://sidomi.com/wp-content/uploads/2015/07/biji-pinang.jpg |
Jika Anda memiliki buah pinang dirumah, buah tersebut juga bisa menjadi obat sakit gigi untuk ibu hamil alami. Caranya ialah tumbuk buang pinang lalu campurkan garam, kunyit dan meniran secukupnya. Setelah bahan-bahan ditumbuk sampai halus, rebus dengan air mendidih lalu saring. Minumlah air saringan ramuan tersebut tiap hari.
5. Kompres dengan air hangat
Rendam kain basah dengan air hangat dan ditekan pada bagian nyeri diluar mulut dekat pipi. Hal ini dengan baik dan cara tradisional untuk dapat menghilangkan sakit gigi selama beberapa waktu.
6. Kompres dengan air es/es batu
Sumber gambar: http://mommiesdaily.com/wp-content/uploads/2013/04/08-blue-ice-pack-lgn.jpg |
Salah satu obat sakit gigi untuk Ibu hamil yang aman dan efektif dapat menggunakannya dengan cara mengkompres dengan air dingin diluar permukaan nyeri. Caranya, rendam kain didalam air dingin/es dan menerapkannya pada daerah yang nyeri. Hal ini akan dapat menghilangkan rasa sakit dengan menumpulkan saraf yang bisa menyebabkan sakit gigi.
7. Makanan manis
Sumber gambar: http://www.covesia.com/photos/berita/220315114602_hati-hati-bahaya-mengancam-di-balik-makanan.jpeg |
Hal selanjutkan yang bisa direkomendasi untuk obat alami sakit gigi pada Ibu hamil, maka bisa menghindari yang namanya makanan manis. Sakit gigi pada Ibu hamil sebaiknya menghindari makan-makanan yang manis-manis. Hal ini dapat menyebabkan peningkatan rasa sakit dan memperburuk sakit gigi.
Untuk itu makanlah, makanan yang sehat untuk kesehatan gigi dan calon bayi [Baca hal ini: MAKANAN UNTUK IBU HAMIL].
8. Daun bayam
Terakhir, obat alami ataupun tradisional yang bisa direkomendasi infoginekologi.web.id adalah daun bayam. Cara, daun bayam yang masih mentah dapat dihancurkan/dihaluskan menjadi pasta dan hal ini dapat diterapkan langsung pada gigi yang terkena sakit.
Itulah beberapa obat sakit gigi untuk ibu hamil tradisional yang terjamin aman dan berkhasiat sembuhkan sakit gigi bumil dengan cepat. Namun harus diingat, konsumsi ramuan obat sakit gigi tersebut secara rutin di pagi hari atau malam hari menjelang tidur agar saraf-saraf gigi tidak mengalami kontraksi terlalu lama.
Referensi: http://www.mytooth.net/tooth-discomfort/natural-toothache-remedies-for-pregnant-women/ (diakses 28 Februari 2016)